September 07, 2010

- Movie Review : Letters To God


Genre : Drama


Director : David Nixon

Cast : Robyn Lively, Tanner Maguire,
Jeffrey S.S. Johnson, Michael Christoper Bolten,
Bailee Madison




Dear God,
How many people are in heaven? Must be a lot. I know two. And I am only eight.I learnt new word today. Majellu…scullar. Or something. My mom said I’ll be sick for a while. And it’ll be okay. Why am I sick God? Medicine stinks.But I don’t have to take my spelling test this week.So that’s good. Can you see stars from heaven? My Dad said you made them all. I’m really glad to be home from the hospital. But most of all, I really just wish my mom would laugh. I miss that the most.
(Taylor Doherty)
Dari kemarin pengen banget review film, tahu sendiri kan, liburan gini saya banyakin nonton dvd di rumah, sewa di rental, pinjem sepupu, tapi rasanya males banger mau bikin review. Tapi, habis nonton film ini, saya jadi semangat buat nulis karena saya pengen kalian nonton film ini, soalnya ini film bagus banget sumpah. (subjective alert!)
Jadi ceritanya tentang Taylor Doherty ( Tanner Maguire ), anak umur 8 tahun, seorang penderita kanker otak. Nah dia punya kebiasaan menulis surat untuk Tuhan, dia titipin ke tukang pos yang tiap hari dateng ke rumahnya. Taylor sendiri pada dasarnya kuat nerima kenyataan tentang apa yang dihadapinya, karena satu hal. Dia percaya pada Tuhan. Tapi ibunya Maddy (Robyn Lively) justru yang paling nggak tahan mengetahui dia ditinggal suaminya dan dia punya anak yang menderita kanker. Ketidakpercayaannya pada Tuhan pun datang. Ditambah lagi, kakaknya Ben (Michael Christoper Bolten) yang sayang banget sama adeknya, tapi dia menutupi kenyataan bahwa dia sedih karena perhatian ibunya cuma buat Taylor, tapi dia juga ngerasa nggak bisa egois. Ada lagi satu tokoh, Brady McDaniels (Jeffrey S.S. Johnson), si tukang pos yang tiap hari ngambilin surat untuk Tuhan nya Taylor dan jadi terpaksa buat nyimpen surat surat itu. Dia sendiri kesepian setelah dia ditinggal anak dan istrinya garagara dia berbuat pernah masuk penjara gara gara berbuat criminal. Apa yang terjadi kemudian? Nggak asik banget kalo aku kasih tahu disini, kalian bener bener harus nonton film satu ini. Harus!
Sumpah ya, jujur saya terharu banget tiap liat film yang mbahas kepercayaan akan Tuhan. Dan di film ini, beberapa kali mata saya berkaca kaca. Bahkan sempet agak nangis pas si Maddy nemuin dan mbaca surat yang ditulis Ben untuk Tuhan. Tambah lagi soundtracknya pas adegan itu, Everything Is Beautiful by Ann Marie. Lengkap sudah.
Dear God,
I am writing this, only because my brother asked me to. I’ve lost everything. All the big stuff like my dad. And now my Ty being sick.. I mean all the normal stuff like going to concerts and having cook-outs. Cant Tyler just get better? I don’t think he deserve this. I know my mom loves me. But sometimes, she just doesn’t have a time. I think she wishes it was me sick and not Tyler. Who can blame her? (Benjamin Doherty)


sakjane sih kayanya kalian bakal nganggep film ini biasa aja deh. soalnya sering banget saya kasih tau orang film bagus eh menurut mereka biasa aja. tapi, kamu harus nonton dulu deh buat mbuktiin saya lebai atau enggak :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar